Cyberlink PowerDVD

Diposkan oleh Muhammad Erwin Muslimin Thursday, December 3, 2009 0 komentar

Cyberlink powerDVD merupakan software yang dapat membaca file dalam bentuk video dan file musik. Software versi 9 merupakan versi terbaru saat ini, dengan beberapa vitur yang telah disempurnakan pada versi sebelumnya.


Software Cyberlink powerDVD versi 9 mempunyai beberapa aplikasi bahasa pengantar seperti Inggris, Perancis, Spanyol, Italia, Jepang, Korea, dan bahasa Cina. Cyberlink PowerDVD versi 9 juga telah berintegrasi dengan Window Vista.



Fitur-fitur software Cyberlink PowerDVD dapat menghasilkan gambar dengan kualitas tinggi, fitur ini didukung oleh format file video seperti AVCHD, MPEG-N AVC (H.264), dan Blu-ray Disc.

Software ini mengaplikasikan teknologi video TrueTheater Technology, dan Anda dapat menikmati file video dari komputer dengan suara kualitas tinggi, karena software sudah mendukung Dolby, DTS, dan Teknologi home theater lainnya.

Trial 30 hari Cyberlink PowerDVD versi terbaru bisa didapatkan dengan men-download secara gratis di situs http://www.cyberlink.com/multi/download/trials_1_ENU.html.


Winamp

Diposkan oleh Muhammad Erwin Muslimin 0 komentar

Software yang satu ini mungkin tidak asing lagi buat kita yang suka mendengarkan MP3 ataupun MP4. Hingga kini Winamp secara kontinu menyempurnakan fitur-fiturnya. fitur-fitur yang ditawarkan oleh Winamp antara lain aplikasi video atau visualisasi, tampilan playlist editor yang penuh warna, tampilan skins (winamp classic dan winamp modern) yang dapat dipilih, equalizer dan winamp color theme yang dapat diubah, dan masih banyak lagi.


kualitas suara yang dihasilkan oleh Winamp dapat diatur langsung dari equalizernya. Winamp juga menawarkan equalizer yang dapat diatur secara otomatis. Format pengaturan equalizer yang ada di Winamp beragam seperti Classic, Club, Dance, Full bass, Rock, dan masih banyak lainnya. Untuk tampilan, Anda dapat mengubahnya melalui fitur Color Theme. Pilihan warna yang ada di Winamp cukup banyak seperti ethyst, arctica, baby jeans, bitter lemon, dan banyak lainnya.

Anda dapat men-download Winamp dan meng-update software ini secara gratis di situsnya,
http://www.winamp.com/player/free-downloadfull?lang=en-us.


ShoutMix chat widget
Template Design by Erwiens